Pengertian Sistem Operasi (SO)

Pengertian Sistem Operasi (SO) - Operating System (OS) telah berkembang selama lebih dari 40 tahun dengan dua tujuan utama. Pertama, sistem operasi mencoba mengatur aktifitas-aktifitas komputasi untuk memastikan pendayagunaan yang baik dari sistem komputasi tersebut. Kedua, menyediakan lingkungan yang nyaman untuk pengembangan dan perjalanan dari program.

Pengertian Sistem Operasi

Sistem Operasi (SO) atau dalam bahasa Inggrisnya yaitu Operating System (OS) adalah sistem perangkat lunak yang bertugas untuk melakukan kontrol dan memanajemen perangkat keras serta operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah kata, browser web dan lain-lain. Sistem operasi melakukan semua tugas-tugas penting dalam komputer dan menjamin aplikasi-aplikasi yang berbeda dapat berjalan secara bersamaan dengan lancar.



Sistem operasi dibagi menjadi 2 karegori, yaitu sebagai berikut:
1. GUI (Graphical User Interface)
GUI merupakan sistem operasi yang menggunakan menu, ikon, gambar, tombol, kotak dialog, operasi mouse dan keyboard sebagai penghubung (interface) antara pemakai (user) dengan sistem komputer. Penggunaan unsur-unsur grafis, mouse dan keyboard merupakan cara untuk mempermudah dalam mengoperasikan sistem komputer ketika digunakan oleh pemakai.
Contoh: Windows, Linux dan Mac OS

2. CUI (Character User Interface)
CUI merupakan suatu sistem operasi yang menggunakan perintah dalam bentuk teks. Semua perintah harus diketikkan pada prompt tanpa menggunakan mouse. Salah satu sistem operasi berbasis teks adalah DOS (Disk Operatic System).
Contoh lainnya adalah: Unix dan Linux

Beberapa Fungsi Sistem Operasi
1. Mengelola seluruh komponen komputer
2. Penghubung antara hardware dengan brainware

Semoga artikel mengenai Pengertian Sistem Operasi (OS) ini bermanfaat.

Cara Menampilkan Ruler atau Penggaris pada Microsoft Word 2010 (Starter)

MS Word
Ketika membuka MS Word 2010 Starter, saya kebingungan untuk Cara Menampilkan Ruler atau Penggaris pada Microsoft Word 2010 (Starter) tersebut. Saya mencoba googling alias melakukan pencarian di Google tentang cara menampilkan ruler alias penggaris tersebut. Meskipun awalnya saya dapat beberapa tutorial mengenai hal tersebut yang menyuruh masuk ke menu View di menu bar. Yang jadi masalah menu View di menu barnya tidak ada pada MS Word 2010 saya yang pada saat itu saya gunakan. Saya pun mencoba masuk ke menu Options, tetapi tidak ketemu dengan cara untuk menampilkan rulernya. Tetapi pada akhirnya alhamdulillah saya menemukan caranya, yaitu dengan cara mengklik suatu ikon yang berada di sebelah kanan atas. Berikut Screenshotnya.

Cara Menampilkan Ruler atau Penggaris pada Microsoft Word 2010 (Starter)

Setelah diklik ikon (icon) yang seperti ditunjukan oleh gambar di atas, maka tampilannya akan berubah seperti di bawah ini.

Cara Menampilkan Ruler atau Penggaris pada MS Word 2010 (Starter)

Sekarang, kita sudah berhasil untuk menampilkan ruler atau penggaris pada MS Word 2010 (Starter).

Tetapi jika MS Word 2010 Anda ada menu View di menu barnya, bisa juga menggunakan cara berikut ini untuk menampilkan rulernya.

Cara Menampilkan Ruler atau Penggaris di Microsoft Word 2010

1. Klik View di menu bar.

Menu View

2. Lalu centang atau checklist (ceklis) pada checkbox (kotak yang ada di sebelah tulisan Ruler).
3. Maka dengan itu rulernya akan tampil.

Semoga bermanfaat bagi Anda tentang artikel mengenai Cara Menampilkan Ruler atau Penggaris pada Microsoft Word 2010 (Starter) ini.

Keuntungan dan Kelemahan Internet

Keuntungan dan Kelemahan Internet - Internet bisa dikatakan sudah menjadi makanan sehari-hari, apalagi untuk para pengguna setianya. Seperti yang kita ketahui, bahwa di internet bisa berdampak positif dan bisa juga dapat berdampak negatif. Untuk itu, mari kita bahas mengenai Keuntungan dan Kelemahan Internet di bawah ini.



Keuntungan Internet

  • Akses Internet 24 Jam
  • Penggunaan internet pada masa sekarang tidak lagi ada batasan waktu dan wilayah, ini merupakan salah satu keuntungan menggunakan layanan internet karena kapan saja dan dimana saja selama 24 jam dalam satu hari dapat mengakses internet dengan cepat.
    Layanan 24 jam ini sangat menguntungkan untuk berbagai kepentingan dan keperluan terutama untuk pengguna internet yang membutuhkan layanan update setiap saat nya. Dengan layanan 24 jam kita tidak lagi ketinggalan berita karena kapan saja dan dimana saja kita dapat mencari berita dan informasi yang kita butuhkan.


  • Kecepatan
  • Kecepatan akses internet merupakan salah satu pertimbangan dalam penggunaan internet sebagai media informasi dan komunikasi. Penggunaan internet sebagai media informasi dan komunikasi sangat membantu semua orang, dimana kita dapat mencari informasi yang kita butuhkan tanpa harus mengunjungi tempat tersebut.


  • Informasi Online dan Update
  • Kebutuhan akan informasi terbaru atau update pada masa saat ini sangat dibutuhkan oleh semua orang dimana semua orang pastinya akan mencari berita terbaru dan terhangat setiap waktunya.
    Penggunaan informasi online pada saat ini telah banyak digunakan oleh instansi-instansi seperti kantor, perusahaan, sekolah, universitas yang memberikan layanan online untuk mempermudah para pencari informasi akan tempat/perusahaan tersebut.
    Contoh penggunaan media online dan update untuk dunia pendidikan seperti:
    - Ujian Online
    - Pendaftaran Sekolah/Kuliah
    - Berita terkini tentang sekolah/kampus
    - Informasi akan nilai terbaru siswa/mahasiswa

Kelemahan Internet

  • Ancaman Virus
  • Ancaman utama dalam mengakses internet yaitu penyebaran virus yang semakin hari semakin banyak.
  • Ketergantungan pada Jaringan Telepon dan ISP
  • Hal utama dalam mengakses internet adalah jaringan telepon dan ISP, jika kita tidak mempunyai jaringan telepon yang tidak baik maka akan sangat mempengaruhi dalam mengakses internet. Dan masalah mahalnya biaya.

Pengertian Internet dan Intranet

Pengertian Internet dan Intranet - Seperti yang kita ketahui bahwa Internet dan Intranet itu memiliki persamaan, yaitu merupakan suatu sistem komunikasi. Tetapi Internet dan Intranet juga memiliki perbedaan, mari kita simak mengenai Pengertian Internet dan Intranet di bawah ini.

Pengertian Internet

Kepanjangan dari Internet adalah Interconected Network. Internet merupakan sebuah sistem komunikasi global yang dapat menghubungkan komputer-komputer serta jaringan-jaringan komputer di seluruh dunia.

Internet adalah jaringan komputer yang saling terhubung keseluruh dunia tanpa mengenal batas tutorial, hukum dan budaya. Secara fisik dianalogikan sebagai jaringan laba-laba (web) yang menyelimuti bola dunia dan terdiri dari titik-titik (node) yang saling berhubungan.

Internet mempunyai dua peranan penting yaitu sebagai sumber data dan sumber informasi, serta sebagai sarana pertukaran data dan informasi, sebagai sumber informasi internet menyimpan berbagai jenis informasi dengan jumlah tidak terbatas. Sedangkan sebagai sarana pertukaran informasi, kita dapat bertukar informasi dari komputer satu dengan komputer lain tanpa dibatasi oleh jarak dan dapat dilakukan dalam waktu yang relatif cepat.

Supaya tetap teratur dan tidak terlalu bebas, internet diatur oleh perjanjian bilateral atau multilateral yang menerangkan tentang perpindahan data antarjaringan. Begitu juga dengan hal regristasi, ada badan khusus yang mengaturnya, yaitu IETF (Internet Engineering Task Force) yang terbuka untuk umum. IETF mengeluarkan dokumen yang dikenal dengan RFC (Request for Comments). Sebagai isi RFC dijadikan sebagai standar internet oleh Badan Arsitektur Internet (Internet Architecture Board).


Pengertian Intranet

Intranet merupakan sebuah jaringan berbasis TCP/IP seperti internet akan tetapi digunakan pada wilayah yang kecil/terbatas dan digunakan untuk menghubungkan beberapa komputer dalam satu area. Dengan adanya intranet, informasi berupa berita, prosedur tertentu, atau kumpulan data dapat dimasukkan dalam sistem pusat informasi yang berdasarkan HTML. Dan informasi data yang diperoleh khusus bagi orang-orang yang terhubung.

Pada tahun 1995, intranet mulai diperkenalkan oleh penjual produk jaringan. Mereka menawarkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan informasi perusahaan, yaitu dalam bentuk web. Di dalam jaringan intranet juga digunakan perangkat lunak internet, protocol TCP/IP, HTTP, sehingga jaringan intranet memiliki fasilitas yang dimiliki oleh intranet seperti e-mail, FTP, dan lain sebagainya.

Masuknya Islam ke Indonesia

Agama Islam masuk ke Indonesia (nusantara) diperkirakan pada abad ke-7 Masehi atau abad ke-2 Hijriyah, yang dibuktikan adanya berita Cina Zaman Dinasti “Tang” yang menyebutkan adanya rencana serangan orang-orang Ta shih terhadap kerajaan Ho Ling yang diperintah Ratu Sima (674 M). Sebutan Ta shih ini ditafsirkan sebagai orang-orang Arab, yang diperkuat oleh berita Jepang (784 M) yang menyebutkan tentang adanya perjalanan pendeta Kanshih. Sedangkan yang berpendapat Islam masuk abad ke-13 berdasarkan pada berita Marcopolo (1292 M), berita Ibnu Battutah (abad 14) adanya batu nisan makam Sultan Malik As-Saleh (1297 M) dan penyebaran ajaran Tasawuf (abad 13) dan keruntuhan Dinasti Abbasiyah (1258 M). Dari kenyataan-kenyataan dapat disimpulkan bahwa Islam sudah masuk ke Indonesia sekitar abad ke-7 yang mencapai perkembangan pesat pada abad ke-13 yang ditandai dengan munculnya kerajaan-kerajaan bercorak Islam di Indonesia. Yang dibawa oleh para pedagang dari Gujarat dan Persia. Gujarat itu terletak di pantai barat India bagian selatan.



Para pedagang dari Gujarat dan Persia yang pertama berdagang di Indonesia tersebut tidak semata-mata mencari keuntungan dari hasil perdagangannya, tetapi tujuan utama mereka adalah menyebarluaskan ajaran Islam.


Bila pada kedatangan pertama ke setiap daerah bertujuan untuk berdagang, maka kedatangan berikutnya secara tidak langsung mereka menyampaikan ajaran-ajaran Islam. Dalam melakukan hubungan dagang, mereka pertama-tama mencapai daratan Sumatera tepatnya daerah Perlak atau Samudera Pasai (Aceh). Dengan demikian daerah itu merupakan daerah pertama di Indonesia yang berkenalan dengan ajaran Islam, sehingga sampai sekarang Aceh disebut Serambi Mekkah.


Tidak sedikit diantara mereka yang menetap, tidak kembali ke negeri asalnya dan menikah dengan penduduk asli. Mereka tinggal di daerah yang di kunjunginya untuk beberapa bulan dan membentuk perkampungan sendiri yang sering disebut Pakojan (kampung muslim), maka terjadilah hubungan sosial antara mereka dengan masyarakat setempat.


Menurut catatan Marcopolo, seorang pengembara dari Vinisia yang mendarat di Aceh tahun 1292 pada waktu itu Aceh telah terbentuk masyarakat muslim. Sementara itu para pedagang baik dari Persia maupun Gujarat, membuka hubungan dagang langsung dengan penduduk Jawa.